Lagi, Jalan Rusak Parah Simpang - Beyeh Sebabkan Truk Terguling

    Lagi, Jalan Rusak Parah Simpang - Beyeh Sebabkan Truk Terguling
    Lagi, Tronton bermuatan klingker terguling di jalan Simpang - Beyeh

    LEBAK. - Truk Tronton bernopol A 9216 S terguling di Jalan Baru Simpang - Beyeh, Kecamatan Malingping, Lebak Banten, Selasa, (31/05/2022), sekitar pukul 12.10 WIB.

    Kondisi jalan rusak diduga menjadi salah satu penyebab tergulingnya mobil truk tronton, yang diduga bermuatan klingker  hingga menimpa sawah di pinggir jalan raya.

    Jueni, (50 th), supir asal Cilegon, menuturkan, mobil yang dikendarainya berasal dari KBS Ciwandan dengan tujuan Bayah dan terguling di Jalan Baru bermula saat menghindar pengendara motor, dan kondisi jalan rusak menyulitkan dirinya untuk memilah jalan yang bagus, sehingga mengharuskan ia banting setir dan berhenti, namun ban mobil yang ia kendarai terlalu ke kiri dan melewati pinggir jalan raya dan menyebabkan terguling hingga menimpa sawah.

    "Tadi menghindari anak sekolah bawa motor, saya berhenti tapi terlalu ke kiri, ini jalannya rusak. Tolong jalannya diperbaiki, " terang Jueni, saat dikonfirmasi di lokasi kejadian.

    Saat di lokasi, Andres, Ketua Ormas Kesatuan Komando Pembela Merah Putih (KKPM) MC Malingping, mengungkapkan, rusaknya jalan tersebut mengakibatkan kerap terjadi kecelakaan. Untuk itu, ia berharap agar segera dibangun oleh pemerintah.

    "Saya harap untuk perbaikan jalan agar diutamakan, disini berulang kali terjadi kecelakaan karena jalan ini sudah rusak parah. Kalau jalan ini ada pengalihan kewenangan dari Kabupaten ke Provinsi, mohon segera di realisasikan agar jalan ini bisa bagus, " ungkapnya.

    Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kejadian kendaraan roda empat yang terguling karena jalan Beyeh-Simpang rusak parah ini sudah sering terjadi. (Cex)

    Jalan rusak Simpang - Beyeh Tronton Truk Terguling
    Uce Saepudin

    Uce Saepudin

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Kondusifitas, Anggota Polsek Cibeber...

    Artikel Berikutnya

    Diduga Tidak Jelas, Bazar Minyak Goreng...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami